Cara Menjadikan HP Android Sebagai Modem


Android? Siapa yang tidak kenal Android? ya sistem operasi mobile yang sedang popular akhir-akhir ini. Android menguasai hampir 80 persen sistem operasi mobile yang beredar di dunia ini. Itu karena Android bisa digunakan dalam berbagai hal, seperti buat dokumen, game , dan lain lain. Salah satunya dari fitur Android adalah bisa digunakan sebagai modem laptop , komputer atau smartphone.Fitur ini ada sejak dirilis nya Android versi 2.2 atau yang lebih dikenal dengan sebutan Froyo , singkatan dari Frozen Yogurt. Hal tersebut bisa menghemat pengeluaran untuk membeli gadget, karena jika beli Android tidak perlu beli modem karena Android tersebut sudah bisa digunakan sebagai modem. Nah bagaimana caranya? Simak cara berikut ini:


  •  Menjadikan Android Sebagai Modem menggunakan Kabel USB

1. Sambungkan handphone android dengan komputer menggunakan kabel USB
2. Kemudian buka settings/setelan di Android
3. Untuk android versi 2.3 atau Gingerbread buka menu Nirkable dan jaringan lalu buka Tethering and Portable Hotspot, sedangkan untuk android versi 4 keatas buka dulu menu selengkapnya (more) baru buka menu Tethering and Portable Hotspot.
4. Kemudian klik "Penambatan USB" dan tunggu beberapa saat.

  • Menjadikan Android sebagai Wifi Hotspot

 1. Buka setelan/settings di Android Anda.
 2. Kemudian untuk Android 2.3 atau Gingerbread buka Nirkable dan  Jaringan lalu pilih Tethering And Portable Hotspot sedangkan untuk Android versi 4 keatas buka menu selengkapnya (more) lalu buka Tethering And Portable Hotspot.
3. Untuk mengatur pengaturan Hotspot Portable ini , pilih menu Konfigurasi/pengaturan Hospot WiFi .
4. SSID jaringan diisi dengan nama WiFi, untuk keamanan pilih sesuai kebutuhan , Open untuk Wifi tanpa password , sedangkan WPA dan WPA2 PSK keduanya untuk WiFi berpassword, sedangakan sandi diisi dengan password wifi . Setelah selesai konfigurasi kemudian pilih Simpan.
5. Langkah terakhir adalah mengaktifkan Hotspot WiFi Portable, dengan cara mengeklik Hotspot WiFi Portable sperti gambar di bawah ini. Kemudian tunggu beberapa saat sampai Wifi tersebut muncul di komputer anda.

Catatan : 
  • Sebelum pengaturan tersebut pastikan Android anda tersambung dengan layanan data atau Internet
  • Jika untuk satu orang sebaiknya gunakan lah metode yang menggunakan Kabel USB karena Handphone Android tidak cepat panas dan Baterai tidak habis, namun jika ingin digunakan untuk banyak orang maka pilih yang Hotspot WiFi Portable ,namun kelemahannya Handphone Android Anda akan cepat panas dan baterai akan cepat habis.
Semoga Bermanfaat

Related Posts:

  • Promo Hosting GRATIS selama satu tahun!
  • 1 Response to "Cara Menjadikan HP Android Sebagai Modem"

    Dilarang komentar spam, rasis, dan mengandung link. Komentar anda tidak langsung muncul karena harus kami moderasi, jadi cukup komentar satu kali saja.